Laman

Sabtu, 25 Februari 2012

DUNIA TUMBUHAN devisi Bryophyta



Kingdom Plantae (dunia tumbuhan) tersusun atas sel eukariotik, multiselular dan bersifat autotrof.
Dunia tumbuhan digolongkan menjadi 3 divisi yaitu :

                -   Bryophyta (tumb lumut)
                -   Pteridophyta (tumb paku)
                -   Spermatophyta (tumb biji)


BRYOPHYTA
Ciri-Ciri Tumbuhan Lumut :
·         Berakar Rhizoid
·         Reproduksi metagenesis dari fase gametofit ke fase sporofit
·         Berwarna hijau (berklorofil)
·         Daun dilapisi kutikula
·         Dibedakan atas :
a. lumut berumah satu (monosis)
b. lumut berumah dua (diesis)
·         Habitat : tempat lembab dan teduh

Reproduksi Tumbuhan Lumut:
                Terjadi secara Metagenesis (pergiliran keturunan secara teratur dari generasi gametofit ke generasi sporofit). Generasi sporofit menghasilkan Spora dan generasi gametofit menghasilkan Gamet.



Klasifikasi Tumbuhan Lumut:
                dibagi menjadi 3 kelas yaitu :
                1.  Hepaticopsida (lumut hati)
                2.  Anthoceratopsida (lumut tanduk)
                3.  Bryopsida (lumut daun)

Hepaticopsida (lumut hati)
Tubuh berupa lembaran (talus) yang terbagi atas beberapa lobus, bentuknya seperti lobus pada hati hewan. Contoh lumut hati : Riccia nutans, Marchantia, dan Lunularia. Pembiakan secara seksual dan aseksual. Di dalam sporangia, beberapa lumut hati mempunyai sel berbentuk kumparan, disebut elatera, yang muncul dari kapsul. Elatera ini akan terlepas ketika kapsul terbuka, sehingga spora akan terpancar keluar dari kapsul. Selain itu, lumut hati juga dapat berkembangbiak secara aseksual (vegetatif). 
Sel yang berperan adalah berkas-berkas sel kecil (kumpulan lumut kecil) yang disebut dengan gemma. Oleh tetesan air hujan, gamme ini dapat terpelanting keluar dari talus yang ada pada permukaan gametofi t. Akibatnya, jika gemma jatuh di tempat yang cocok, gemma tersebut akan membentuk individu baru.

Antoceratopsida (lumut tanduk)
Lumut tanduk mempunyai kemiripan dengan lumut hati, yakni pada gametofi tnya. Bedanya, lumut tanduk memiliki sporofit yang berupa kapsul yang memanjang dan tumbuh seperti tanduk dari hamparan gametofit. Contoh lumut tanduk adalah Anthoceros laevis dan Notothylus indica.

Bryopsida (lumut daun)
Lumut daun merupakan tumbuhan lumut yang paling terkenal. Contoh lumut daun adalah Polytrichum sp (merupakan lumut berumah satu), Sphagnum sp. (lumut gambut), Bryum sp. (hidup di tembok atau batuan yang lembab), danTubuh lumut daun bisa dibedakan menjadi rizoid (deretan sel yang memanjang), batang, dan daun. Ciri khas yaitu, spora akan terus tumbuh selama masa gametofit hidup).

 Peranan Tumbuhan Lumut :
Merupakan komponen pembentuk tanah gambut, pengganti kapas dan bahan bakar. Lumut hati sebagai bioindikator daerah lembab dan obat heparitis. Bersama alga membentuk kerak yang menjadi tumbuhan pioner bagi tempat yang gersang. Bantalan lumut berfungsi menjaga stabilitas air dengan menyerap air hujan dan salju yang mencair


Bagi siswa yang ingin download File Power Point materi di atas, silahkan klik DI SINI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tuliskan Komentar Anda Yang Bersifat Membangun Di Sini . .